Kamis, 06 Oktober 2011

Pelantikan Pejabat Kota Bogor

source : www.kotabogor.go.id

Kamis, 06 Oktober 2011 
ImageWalikota Bogor Diani Budiarto memberikan semangat dan motivasi kepada 199 pejabat di lingkungan pemerintah Kota Bogor yang baru saja dilantik, Kamis (6/10/2011). Diani berharap para pejabat yang baru saja menempati posisi yang baru, tidak menyalahgunakan wewenang, menjalankan tugas dan amanah sebaik-baiknya.
Diani juga meminta kepada jajaran pejabat yang baru dilantik untuk dan jangan terpengaruh oleh segala sesuatu yang merugikan seluruh masyarakat. Karena masyarakat yang akan menanggung akibatnya.

Selain itu, jajaran pejabat yang kali  ini dilantik diharapkan memiliki wawasan yang luas dan kinerja yang baik. “Jangan sampai suatu jabatan ditempati oleh orang yang tidak memiliki keahlian dalam bidang intasi tersebut,” jelas diani.

Kepada unit kerja yang secara langsung melayani masyarakat, Diani berpesan khusus. Seperti kepada  unit kerja yang mengatur perijinan. Diani menekankan bahwa benang merah perijinan adalah public service. Termasuk unit kerja yang mengatur perijinan Tempat Hiburan Malam (THM).

 “Kepada seluruh SKPD yang menyangkut THM untuk mengkaji dan mengevaluasi, karena banyak THM yang sering menyimpang Perda yang ada. Tugas SKPD ini mengawasi berbagai penyimpangan yang ada, dan lebih memperhatikan bangunan-bangunan liar yang tidak memiliki surat-surat perizinan,” kata Diani.

Image

 Diani menambahkan, dalam mengembangkan tugas apabila diniatkan untuk beribadah maka insya Allah apa yang dikerjakan akan mendapatkan ridha dari Allah. Surat keputusan hanyalah amanat, yang terpenting adalah ridha allah karena yang mengatur segala sesuatunya adalah sang maha kuasa.

Dalam kesempatan yang sama, Diani juga meminta kepada SKPD yang membidangi pendidikan agar menjalankan tugas untuk ikut serta dalam mencerdaskan warga kota Bogor. Selain itu SKPD diharapkan dapat  mengurangi angka putus sekolah pada anak-anak. Dam menjalankan kebijakan-kebijakan agar dapat mensejahterakan warga Bogor melalui pendidikan.

Diani juga memberikan ucapan selamat kepada aparat masyarakat, seperti lurah dan camat. Lurah dan camatt dalam menjalankan tugasnya dapat mengkoordinasi warga di wilayahnya untuk mengarahkan warganya agar lebih baik. Baik melalui akses kesehatan, pemberian dana bantuan dan akses pendidikan. (dian/gus/deby/vina-pkl)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar